Tuesday, 31 January 2023

Beri Dukungan Moril, Danlanud BNY Jenguk Prajurit yang Sakit



Menggala, Lanud BNY. www.tropongtimur.co.id -


Komandan Pangkalan TNI AU Pangeran M. Bun Yamin (Danlanud BNY) Letkol Pas Yoseph M. Purba, M.Avn.Mgt., M.M.S., pcsc., didampingi para Kepala Dinas menjenguk Anggota Lanud Pangeran M. Bun Yamin yang sakit di Desa Makarti, Tumijajar, Tulang Bawang Barat, Senin (30/1/2023).

Anggota yang dijenguk oleh Danlanud BNY tersebut adalah Serka Agus Seriyanto anggota Potensi Dirgantara yang mengalami sakit Kardiovaskuler. Pada kesempatan yang sama Danlanud BNY juga menjenguk Praka Licho Aji Utama anggota Satuan Pertanahan Pangkalan yang mengalami sakit Kanker Nasofaring.

Kunjungan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan perhatian langsung Danlanud BNY kepada anggota sekaligus sebagai dukungan moril kepada keluarga sembari mendoakan dan memberikan motivasi untuk kesembuhan anggota Lanud Pangeran M. Bun Yamin. (SN)

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home